Kami memiliki optimisme untuk dapat mewujudkan lembaga pendidikan Islam yang mampu mencetak tunas pemimpin unggul dan berdaya saing demi menyongsong masa depan Islam yang gemilang.
Madrasah Tunaswira Sofwatus Silmi (Madrasah Tunaswira SS) merupakan lembaga pendidikan Islam swasta-nonformal yang berdiri pada tahun 2023. Madrasah Tunaswira SS lahir untuk menjawab kekhawatiran orang tua dalam memilihkan pendidikan terbaik bagi ananda dengan menyediakan pendidikan berkualitas dengan pendekatan dan kerangka kerja modern.